Pages

Minggu, 02 Mei 2010

Ality Pixxa

Attractive Digital Frame

Sepintas, perangkat ini terlihat seperti monitor mini. Namun sebenarnya Ality Pixxa adalah sebuah Frame Digital. Dengan perangkat ini Anda tidak perlu lagi mencetak foto dan memajang banyak frame untuk memamerkan foto favorit. Cukup masukkan file foto digital ke frame ini, maka akan ditampilkan secara bergantian sesuai waktu yang Anda inginkan. Anda pun bisa memamerkan Video favorit Anda, karena Ality Pixxa juga memiliki kemampuan sebagai Video Playback. Digital frame ini juga dilengkapi dengan fungsi jam dan alarm. Menariknya, Anda bisa memilih file video atau lagu sebagai tanda alarm. Untuk ruang tampung file yang digunakan yaitu berupa Memori Card atau USB Flashdisk. Perangkat ini bisa didapatkan dengan harga sekitar Rp.3.290.000,- dengan kapasitas memori yang disediakan dalam paket pembelian sebesar 256 MB.

Spesifikasi:
Ukuran Perangkat: 285 x 208 x 58 mm, Berat: 1 Kg
Ukuran Layar: 192 x 145 x 6 mm
Resolusi Layar: 800 x 600 piksel
Support File: BMP, JPEG, MPEG-1/2/4, Digital Audio Format, Wave, Built-in
Slot Memory Card: CF SD MMC MS
Built-in Memory Size: sampai dengan 2 GB
Internal Power: Nickle-MH Battery, 7.2 Volt, 1500 mAh
External Power: AC Adapter/ Battery Charger, 100-240V, 50-60 Hz Input
Power Consumption: 10 Watt
USB Interface: USB 2.0, Audio/ Video
Output: NTSC RCA Output for Video dan L/R Audio

0 komentar:

Posting Komentar